Wisata Kekinian di Jogja yang Seru dan Memanjakan Mata

- Rabu, 12 Juni 2019, 10:14 AM


1. Bukit Pengilon

Bukit Pengilon terkenal akan panorama alamnya yang sangat memukau. Wisata ini bisa terbilang baru, meskipun begitu di media sosial sudah banyak para wisatawan yang mengabadikan foto di tempat ini sehingga dapat menarik minat para wisatawan lain untuk berkunjung ke bukit ini. Lokasi nya berada di Tepus, Purwodadai, Gunung /kidul. Selamat mencoba!


2. Jembatan Pantai Timang

Selain unik, jembatan ini juga menantang mental para wisatawan lho. Pasalnya jembatan yang menguhubungkan antar pulau ini berada diatas pantai dengan ombak ganas yang menjadi khas Pantai Selatan. Kamu bisa mengunjungi wisata ini di Jalan Pantai Selatan Jawa, Tepus, Gunung kidul. Gimana, kamu berani coba?


3. The Lost World Castle

Nah, hiburan keluarga yang satu ini berada di Desa Kepuharjo, Cangkringan, Sleman. Tak perlu jauh-jauh ke Eropa, kamu bisa menemukan segala macam castle dengan tema yang unik di sini. Selain itu kamu juga bisa menemukan rumah hobbit yang baru-baru ini menjadi spot paling populer dan juga ada Galeri 3D serta Paradise Gate. Dijamin pasti kamu akan betah di sini!

Halaman:

Tags

Video Terkait

X